Rabu, 08 Mei 2013

INTERNET MENCERDASKAN GENERASI

EDUCATION

Bahan belajar yang kurang variatif, keterbatasan dana untuk mengembangkan sarana dan prasarana sekolah untuk peningkatan kualitas pendidikan merupakan sedikit dari banyaknya permasalahan yang di hadapi institusi pendidikan di Indonesia saat ini. 
Perkembangan teknologi informasi dalam dunia pendidikan memberikan dampak yang positif bagi kemajuan pendidikan di Indonesia. Salah satunya dengan system E-Learning , yaitu pembelajaran jarak jauh (distance learning) yang memanfaatkan teknologi komputer, jaringan komputer dan/atau Internet. E-Learning memungkinkan pembelajar untuk belajar melalui komputer di tempat mereka masing-masing tanpa harus secara fisik pergi mengikuti pelajaran/perkuliahan di kelas. Sehingga mereka tidak perlu takut tertinggal pelajaran. Penggunaan internet juga dapat memberikan sumber bacaan dan bahan yang variatif bagi para siswa.
Di era modern ini, sebagai tombak kemajuan suatu bangsa, institusi pendidikan dituntut untuk tampil maksimal. Banyak lembaga pendidikan kini berlomba-lomba untuk menjadi yang terbaik dengan memberikan layanan terbaik serta inovasi-inovasi terbaru bagi anak didiknya. Namun, mahalnya biaya investasi serta semakin kompleksnya teknologi informasi saat ini menjadi kendala bagi perkembangan lembaga pendidikan. 
Untuk meningkatkan sarana dan prasarana pendidikan, tantangan yang dihadapkan oleh institusi pendidikan saat ini adalah keterbatasan dana untuk mengembangkan sarana dan prasarana sekolah untuk peningkatan kualitas pendidikan, jarak yang jauh antara institusi pendidikan dengan para siswa, serta pemahaman yang kurang memadai akan manfaat Information Communication and Technology (ICT).
Sudah menjadi komitmen kami untuk dapat memberikan solusi ICT terbaik kepada Anda. Produk dan layanan yang ditawarkan oleh Telkom Solution selalu disesuaikan dengan kebutuhan Anda. Sebagai Business Partner kami tetap fokus pada kebutuhan Anda dengan kemitraan yang terpercaya dan layanan yang kompetitif. Dengan produk dan layanan ICT profesional dan komprehensif yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan institusi pendidikan saat ini, kami dapat membantu Anda untuk mengembangkan sarana dan prasarana operasional sekolah menjasi lebih maju dan modern.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar